Minggu, 27 Mei 2018 09:25:00
Gawat, Mohamed Salah Terancam Absen di Piala Dunia 2018
KIEV – Final Liga Champions 2017/18 menjadi mimpi buruk bagi gelandang Liverpool, Mohamed Salah. Selain timnya gagal juara setelah ditumbangkan Real Madrid dengan skor 3-1, Salah terpaksa ditarik keluar di pertandingan itu karena mengalami cedera cukup serius.
Salah mengalami cedera bahu setelah dilanggar kapten Real Madrid, Sergio Ramos. Sang fenomenal pun terpaksa meninggalkan lapangan saat pertandingan baru berjalan sekitar 30 menit.
Kondisi ini sontak memicu kekhawatiran timnas Mesir yang akan dibela pemain berusia 25 tahun itu di Piala Dunia 2018 Rusia pada pertengahan Juni mendatang.
Apalagi manajer Liverpool, Jurgen Klopp telah mengonfirmasikan jika cedera yang dialami pemain bintangnya itu sangat serius. “Ini benar-benar sebuah cedera serius,” kata Klopp seperti dikutip dari BBC Sport.
“Dia saat ini sudah menjalani pemeriksaan X-ray di rumah sakit. Masalah yang dialaminya antara tulang selangka atau (dislokasi) bahu. Ini bukan sesuatu yang bagus,” sebutnya.
Jika kondisi tersebut benar (dislokasi bahu) benar-benar dialami peraih Golden Boot Liga Primer Inggris musim 2017/18 itu benar, maka dapat dipastikan dia tak akan bisa tampil di Piala Dunia 2018.
Pasalnya, cedera model ini membutuhkan recovery antara 12 hingga 16 minggu, sementara Piala Dunia 2018 akan berlangsung dalam 18 hari ke depan lain.
“Sebuah cedera dislokasi bahu butuh waktu antara 12 hingga 16 minggu untuk sembuh, setelah tulang bahu sudah ditempatkan di posisi semula,” demikian keterangan di laman NHS.
Namun begitu, pihak Asosiasi Sepak Bola Mesir tetap menaruh optimistis pemain andalan mereka itu bisa segera pulih.Bahkan, lewat pernyataan mereka di akun resminya, @Pharaos, timnas Mesir menyebut jika Mo Salah hanya mengalami masalah di otot ligamen bahu kirinya.
Karena itu, mereka yakin Mo Salah sudah bisa kembali fit dalam 2 minggu ke depan. Terutama siap tempur melakoni laga pertama Mesir melawan Uruguay pada 15 Juni 2018.
(jpc/pojoksatu)