Minggu, 01 Juni 2014 22:41:00
Hasil di Mugello Puaskan Lorenzo
Mugello - Posisi finis kedua di Mugello cukup untuk memuaskan Jorge Lorenzo. Apalagi rider Movistar Yamaha itu merasa sudah bisa kembali kompetitif dan tampil di level terbaik.
Lorenzo memperlihatkan performa agresif dalam balapan MotoGP Italia, Minggu (1/6/2014), sesuatu yang musim ini relatif belum kunjung mampu ia perlihatkan.
Juara dunia MotoGP dua kali itupun bersaing amat ketat dengan Marc Marquez (Repsol Honda) meskipun akhirnya finis di posisi dua. Itu merupakan finis terbaik Lorenzo musim ini, kendatipun masih terpaut 85 poin dari Marquez yang bertengger di puncak klasemen dengan raihan sempurna dari enam balapan--150 poin.
"Itu benar-benar duel yang amat berat dan sarat emosi. Marc benar-benar bagus dan punya motor sip. Membuat motor kami jadi lebih baik sudah memudahkanku untuk bertarung dengannya hari ini," ucap Lorenzo seperti dilansir Reuters.
"Tetapi aku gembira dengan posisi kedua, karena aku merasa sudah jauh lebih baik secara fisik dan aku lebih senang dengan motorku.
"Aku pikir aku sudah kembali (kompetitif) tapi kami harus mengonfirmasinya di balapan-balapan mendatang," tegasnya. (dtc/roc)
Share
Berita Terkait
Berikut Daftar Motor Listrik yang Dapat Insentif, Kini Ada 25 Model
NASIONAL, - Pemerintah terus mendorong peningkatkan pembelian kendaraan listrik. Salah satu upayanya adalah pemberian insentif pembeli bagi motor listrik, mobil listrik, dan bus
Hari ini MotoGP Berikut Jadwal MotoGP Australia di Phillip Island, 16 Oktober 2022
DUNIA, OTOMOTIF, - Berikut ini Jadwal balapan MotoGP Aust
Gelapkan Sepeda Motor Pria Asal Desa Alahan Diamankan Di Polsek Rokan IV Koto
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Rokan IV Koto AKP. Yohanes Tindaon SH berhasil mengungkap tindak pidana penggelapan sepeda motor oleh tersangka yang berinisial KH (39) warga
UEFA Nations League 2022-2023 Ini Hasil Italia vs Jerman
BOLLA, BOLOGNA - Kemenangan di depan mata yang dimiliki Tim Nasional (Timnas) Italia buyar seketika ketika pemain Timnas Jerman, Joshua Kimmich mencetak gol penyama kedudukan di
Komentar