Rabu, 04 Oktober 2017 11:25:00
Jadwal Pra-Piala Dunia 2018: Uruguay, Kolombia Lolos, Argentina Kritis
SPORT, - Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan segera bergulir kembali. Suasana sengit dan panas akan tersaji lagi. Sebanyak 10 pertandingan akan digulirkan, lima pada matchday ke-17 dan lima lainnya pada matchday 18 atau pekan terakhir.
Posisi klasemen sementara, Brasil di posisi teratas dan telah memastikan diri sebagai satu-satunya tim yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 melalui babak kualifikasi. Tim-tim berikutnya di klasemen ialah Uruguay, Kolombia, Peru, Argentina, Chile, Paraguay, Ekuador, Bolivia, dan Venezuela.
Hanya empat tim teratas dalam klasemen akhir yang langsung lolos ke putaran final di Rusia tahun depan. Sedangkan tim yang finis di posisi kelima harus bertarung laga play-off melawan juara Pra-Piala Dunia 2018 zona Oseania yakni Selandia Baru.
Dengan kondisi seperti itu, bisa disebut Argentina dalam posisi kritis apabila gagal memetik kemenangan atas Peru dan Ekuador yang merupakan rival head to head-nya.
Pada pekan ke-17, boleh jadi Uruguay dan Kolombia bakal mengikuti jejak Brasil, yang telah lolos ke putaran final Piala Dunia tahun depan di Rusia. Hasil seri kontra Venezuela akan meloloskan Uruguay ke Rusia, hal yang sama dicapai Kolombia jika bisa menaklukkan Paraguay.
Berikut jadwal pertandingan Pra-Piala Dunia 2018 pekan ke-17 dan 18 zona Amerika Selatan (dalam WIB):
Pekan 17:
Jumat, 6 Oktober:
03:00 Bolivia vs Brasil
04:00 Venezuela vs Uruguay
06:30 Kolombia vs Paraguay
06:30 Chile vs Ekuador
06:30 Argentina vs Peru
Pekan 18:
Rabu, 11 Oktober:
06:30 Paraguay vs Venezuela
06:30 Brasil vs Chile
06:30 Ekuador vs Argentina
06:30 Peru vs Kolombia
06:30 Uruguay vs Bolivia.
Sumber : FIFA.com
Share
Berita Terkait
Gaduh Piala Dunia, Palestina Bela Indonesia Kecam FIFA dan Tuding Pergunakan Standar Ganda di Piala Dunia U20 2023
NASIONAL, BOLLA, - Hak Indonesia sebagai tuan rumah utama penyelenggara Piala Dunia U20 2023 akhirnya dicabut FIFA, Rabu (29/3/2023).
Dicabutnya status tuan rumah yang sem
Masih Geger, Piala Dunia U-20 Batal, Sandiaga: Indonesia Berpotensi Rugi Rp3,7 Triliun
NASIONAL, BOLLA, - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengungkap dampak kerugian akibat pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia diperkirakan menc
Chelsea Berhasil Mendapatkan gelar juara Piala Dunia Antarklub
BOLA, ABU DHABI - Chelsea akhirnya berhasil menggondol gelar juara Piala Dunia Antarklub setelah menang tipis atas jawara Copa Libertadores asal Brazil, Palmeiras di Mohammed Bi
Berikut Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022: CR7 Dihadang Azerbaijan, Belgia Sempurna
BOLLA, DUNIA, - Perjalanan tim-tim Eropa menuju Piala Dunia Qatar dimulai pada Kamis (25/3/2021) dini hari WIB. Berikut adalah hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa.
In
Komentar