• Home
  • Sport
  • Rossi Mendapat Banyak Masalah pada Sesi Latihan Bebas Pertama dan Kedua
Sabtu, 28 September 2013 14:30:00

Rossi Mendapat Banyak Masalah pada Sesi Latihan Bebas Pertama dan Kedua

motogp.com

riauone.com ARAGON - Valentino Rossi hanya bisa mencatat waktu tercepat kelima dan tujuh, pada dua sesi latihan bebas pertama GP Aragon di Sirkuit MotorLand Aragon, Jumat (27/9/2013). Pebalap Yamaha ini mendapat masalah pada pengereman.

Rossi mengaku mengalami kesulitan lebih dari yang dia prediksi. "Pada uji coba (Juni), kondisi lintasan berbeda dengan sekarang dan lebih banyak cengkeraman. Suhu udaranya waktu itu juga lebih rendah dan lebih baik."

"Hari ini (Jumat) saya mendapat banyak kesulitan, terutama sore hari, saya banyak mendapat masalah, terutama dengan pengereman dan saya kehilangan hampir setengah sesi."

"Akhirnya, saya memakai motor kedua dan melakukan beberapa putaran untuk menemukan ritme. Kami meraih hasil lebih baik dan jadi lebih cepat. Tetapi, setelah beberapa putaran, ban belakang mulai licin dan motor jadi sulit untuk dikendalikan."

Sementara rekan satu tim Rossi, Jorge Lorenzo, berhasil memimpin sesi pertama. Sayangnya, pada sesi kedua dia kalah cepat dari Marc Marquez, Stefan Bradl, dan Dani Pedrosa.

"Kami tidak menyangka akan mendapat awal seperti ini," aku direktur tim Yamaha, Massimo Meregalli. "Sayangnya, motor tidak bekerja seperti saat uji coba. Kondisi lintasan benar-benar berbeda.(crashnet/roc/kompas)
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified