• Home
  • Sport
  • Klub Inggris Chelsea Resmi Jadi Milik Todd Boehly
Rabu, 01 Juni 2022 10:08:00

Klub Inggris Chelsea Resmi Jadi Milik Todd Boehly

F/tempoco

DUNIA, BOLA, - Klub Inggris, Chelsea, resmi menjadi milik pengusaha asal Amerika Serikat Todd Boehly bersama konsorsiumnya. Mereka dikabarkan telah menyelesaikan kesepakatan akhir untuk membeli klub dari Roman Abramovich.

" Roman Abramovich telah menyelesaikan penjualan Chelsea Football Club dan perusahaan terkait ke grup investasi yang dipimpin oleh Todd Boehly dan Clearlake Capital," demikian bunyi pernyataan resmi dari dewan direksi, Senin, 30 Mei 2022.

Menurut dewan direksi, proses penjualan ini dimulai pada 2 Maret ketika Abramovich mengumumkan niatnya untuk menjual klub setelah 19 tahun kepemilikan yang sukses.

" Dalam menjual klub, Mr. Abramovich menetapkan bahwa pemilik baru harus menjadi pelayan klub yang baik, hasil penjualan harus disumbangkan untuk amal, dan bahwa dia tidak akan meminta pembayaran kembali pinjaman yang diberikan kepada afiliasi dari klub,"  ujar pernyataan dewan direksi.

Penjualan itu disebut bernilai sekitar 4,25 miliar pound sterling (sekitar Rp78 triliun), termasuk 2,5 miliar dalam saham klub. Konsorsium Boehly adalah salah satu dari 12 penawar klub yang muncul setelah keputusan Roman Abramovich untuk mundur.

Sebelumnya, Pemerintah Inggris telah mengeluarkan lisensi yang mengizinkan penjualan Chelsea ke konsorsium yang dipimpin oleh pemilik Los Angeles Dodgers, Todd Boehly. Menteri Olahraga Nadine Dorries, yang mengumumkan secara langsung, mengatakan konsorsium tersebut mendapatkan dukungan Clearlake Capital.

Pemilik Chelsea saat ini, Roman Abramovich, mendapat sanksi oleh pemerintah Inggris. Dia menjual klub London itu pada awal Maret lalu. Ia menjual tak lama setelah Rusia melancarkan operasi militer ke Ukraina pada Februari.

" Kami puas hasil penjualan tidak akan menguntungkan Roman Abramovich atau individu lain yang terkena sanksi," kata Dorries melalui akun Twitter dikutip dari Reuters beberapa waktu lalu.

" Mengingat sanksi yang kami berikan pada mereka yang terkait dengan Putin dan invasi berdarah ke Ukraina, masa depan jangka panjang klub hanya dapat diamankan di bawah pemilik baru," ujar Dorries ihwal penjualan Chelsea. Demikian melansir tempoco. (*).

Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified